javascript

Kendala yang sering dialami ketika membuat website yang berhubungan dengan bidang Matematika, Fisika, Statistika atau Ilmu Sains lainnya ...

rumus

Konten [Tampil]
    Kendala yang sering dialami ketika membuat website yang berhubungan dengan bidang Matematika, Fisika, Statistika atau Ilmu Sains lainnya adalah sulitnya menulis dan menampilkan rumus di dalam website tersebut dengan tampilan yang baik.

    Seringkali rumus yang bisa ditampilkan adalah rumus dalam format images yang hasilnya tidak menarik karena bisa membuat tampilan tulisan lainnya menjadi berantakan.

    Namun demikian, sekarang sudah ada tool yang dapat memudahkan kita dalam menuliskan dan menampilkan rumus yang indah di dalam website. Tool tersebut adalah \(\LaTeX\). Perhatikan tool di bawah ini dan cobalah membuat rumus yang diinginkan.


    Tuliskan rumus pada form di bawah ini dengan bantuan tool di atas seperti menulis Equation di Microsoft Word:





    Copy dan Paste script di bawah ini ke dalam website:


    \(\LaTeX\) pada Blog/Website


    Ada dua cara menampilkan notasi dan rumus matematika di blog/website menggunakan \(\LaTeX.\)
    1. Pertama adalah dengan menggunakan tool yang telah disajikan di bagian atas. Dengan tool tersebut, kita hanya tinggal mengetikkan perintah di dalam kotak pertama dan secara bersamaan akan muncul rumus yang diinginkan di bagaian bawahnya beserta kode syntax di kotak kedua. Selanjutnya, kode syntax pada kotak kedua di-copypaste-kan ke dalam blog. Cara pertama ini tidak saya sarankan karena tampilannya tidak sebaik cara kedua.

    2. Cara kedua adalah dengan menggunakan javascript. Kita harus melakukan pengaturan terlebih dahulu dengan menempatkan kode javascript pada template blog. Jika anda menggunakan Blogspot (Blogger), anda bisa melakukan pengaturannya menggunakan MathJax. Letakkan script di bawah ini setelah kode <head>.

      <script src='//cdn.mathjax.org/mathjax/latest/MathJax.js' type='text/javascript'>
      MathJax.Hub.Config({
       extensions: [&quot;tex2jax.js&quot;,&quot;TeX/AMSmath.js&quot;,&quot;TeX/AMSsymbols.js&quot;],
       jax: [&quot;input/TeX&quot;, &quot;output/HTML-CSS&quot;],
       tex2jax: {
           inlineMath: [ [&#39;$&#39;,&#39;$&#39;], [&quot;\(&quot;,&quot;\)&quot;] ],
           displayMath: [ [&#39;$$&#39;,&#39;$$&#39;], [&quot;\[&quot;,&quot;\]&quot;] ],
       },
       &quot;HTML-CSS&quot;: { availableFonts: [&quot;TeX&quot;] }
      });
      </script>

      Saya sangat menyarankan cara yang kedua ini.

    Jika anda menggunakan WordPress.com, anda tidak usah kecewa jika tidak bisa melakukan pengaturan pada template blog anda, sebab WordPress.com sendiri sudah mendukung \(\LaTeX.\) Silakan baca petunjuknya di Support - WordPress.com.

    Jika anda menggunakan WordPress hosting sendiri, Anda bisa menggunakan plugin \(\LaTeX\) yang banyak tersedia di WordPress.org, diantaranya WP LaTeX dan Simple MathJax. Jika anda tidak ingin menggunakan plugin, silakan copy kode di bawah ini, dan paste-kan setelah kode <title>.

    <script type="text/x-mathjax-config">
      MathJax.Hub.Config({tex2jax: {inlineMath: [['$','$'], ['\(','\)']],
                           displayMath: [['\[','\]'], ['$$','$$']]}});
    </script>
    <script type="text/javascript"
      src="//cdn.mathjax.org/mathjax/latest/MathJax.js?config=TeX-AMS-MML_HTMLorMML">
    </script>

    Donasi
    Hallo sobat Kang Rizky, Anda dapat memberikan suport kepada kami agar lebih semangat dengan cara dibawah ini.

    BCA : 0097107746
    Dana : 0859106622156
    Done
    Color Picker
    Silahkan gunakan tools color picker berikut gratis untuk Anda, salam Admin Panduan Code.

    Pilih Warna

    Done
    Web Portofolio Murah
    Web Portofolio Murah

    Hanya hari ini harga web portofolio cuma 100.000!.

    javascript